WahanaNews.co | Jenazah Pilot AL Judistira Eka Permadi dan kopilot Letnan Dua Laut Dendy Kresna Bhakti akhirnya ditemukan.
Jenazah kedua TNI AL ini ditemukan masih terduduk di bangku pesawat yang tenggelam di Selat Madura.
Baca Juga:
Dituduh Bunuh Sales dan Buang Jasad, Prajurit TNI Dituntut Seumur Hidup
“Jenazah dua-duanya masih terlentang duduk di kursi dan masih terikat seat belt sehingga tadi pagi baru diangkat dan semuanya sudah diangkat. Jadi dua personel kopilot dan pilot sudah diangkat,” tutur Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono, Kamis (8/9/2022).
Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono menyebut jenazah keduanya ditemukan di kedalaman 14 meter di bawah permukaan laut.
Ia mengatakan, kerangka pesawat sebetulnya sudah ditemukan sejak Rabu.
Baca Juga:
Richard Tampubolon, Anak Toba Penakluk OPM yang Kini Jenderal Tertinggi Mabes TNI
Namun, upaya evakuasi terkendala arus laut yang deras.
Sehingga, evakuasi kerangka pesawat baru bisa dilaksanakan sehari berikutnya.
“Jam 10.00 WIB ditemukan di kedalaman laut 14 meter, (jenazah) masih di dalam bangkai pesawat,” ujar Yudo.