WahanaNews.co | Putri mantan Presiden Gus Dur, Yenny Wahid, menyampaikan pesan menohok merespon video viral yang diunggah oleh Diaz Hendropriyono.
Dalam video yang diunggah Diaz, para santri terlihat menutup telinga ketika mendengarkan musik.
Baca Juga:
Yenny Wahid Nyanyikan Yel-Yel 'Ambil Bansosnya, Coblosnya Tetap Nomor 3' pada Kampanye Akbar
Para santri duduk mengantre akan vaksinasi Covid-19.
Dikutip dari laman Instagram-nya, @yennywahid, Kamis (16/9/2021), menyebutkan bahwa santri dalam video yang diunggah Diaz itu merupakan santri dari Ma'had tahfidz Quran menutup kuping ketika melakukan vaksinasi.
"Banyak yang mengkritik mereka, bahkan mengatakan mereka radikal," ujar Yenny.
Baca Juga:
Yenny Wahid Yakin Ganjar Pimpin Debat, Pamer Gelar He for She
Yenny merasa senang para gurunya mengatur agar mereka divaksinasi.
Dengan divaksin, mereka bukan saja melindungi dirinya tetapi juga orang-orang disekelilingnya dari ancaman Covid-19.
Di sisi lain, mereka adalah para santri penghafal Alquran yang punya kewajiban menjaga hafalan mereka.
"Menghafal Quran bukan pekerjaan yang mudah. kawan baik saya, Gus Fatir dari pesantren @ponpespi_alkenaniyah belajar menghafal AlQuran sejak usia 5 th. Beliau mengatakan bahwa memang dibutuhkan suasana tenang dan hening agar lebih bisa berkonsentrasi dalam upaya menghafal Quran," jelasnya.
Jadi, kata dia, kalau anak-anak ini oleh gurunya diprioritaskan untuk fokus pada penghafalan Alquran dan diminta untuk tidak mendengar musik, itu bukanlah indikator bahwa mereka radikal.
"Yuk kita lebih proporsional dalam menilai orang lain. Janganlah kita dengan gampang memberi cap seseorang itu radikal, seseorang itu kafir dan lain-lain," katanya.
Tentunya, menyematkan label pada orang lain hanya akan membuat masyarakat terbelah.
"Mari kita belajar untuk lebih saling mengerti satu sama lain, dan itu bisa dimulai dengan memahami dan menerima bahwa nilai yang kita anut tidak perlu sama untuk bisa tetap bersatu sebagai bangsa Indonesia," ujarnya.
Tak lupa, Ia memberikan semangat kepada adik-adik ma'had tahfidz untuk semangat terus semangat dalam menghafal Alquran.
"Semoga Allah SWT memberikan barokah berlimpah untuk kalian semua," ungkap Yenny.
Sebelumnya, Diaz Hendropriyono tengah menjadi perbincangan di media sosial usai dirinya mengunggah video sindiran terhadap sekelompok santri anti musik pada Senin (13/9/2021).
Dalam video tersebut, tampak sekelompok santri yang tengah mengantre vaksin dan menutup telinganya lantaran di lokasi vaksinasi tersebut terdengar suara musik.
Melihat video tersebut, Diaz Hendropriyono pun menampilkan video tarian orang Arab yang berjoget sambil mengikuti irama musik.
"Sementara itu….. Kasian, dari kecil sudah diberikan pendidikan yang salah. There’s nothing wrong to have a bit of fun!!" tulis Diaz Hendropriyono dalam caption di unggahannya itu.
Akibat pernyataannya itu, Diaz Hendropriyono pun menuai kontroversi dan diserbu oleh netizen.
Menurut para netizen, ia seharusnya bisa menghargai para santri tersebut dan tidak menghujatnya. [dhn]