WahanaNews.co | Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) minta agar Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas tetap fokus membantu Presiden Joko Widodo (Jokowi).
PKB menyayangkan pernyataan Menag yang membandingkan suara azan dengan gonggongan anjing.
Baca Juga:
Pasca Dilantik Jadi Anggota DPR RI, H Sudjatmiko Tasyakuran Bareng Tim Pemenangan
Menag pun diharapkan tidak membuat gaduh dengan pernyataan-pernyataannya yang kontroversial. PKB berpandangan Menag seharusnya berkonsentrasi pada kerja dan ikhtiarnya dalam menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang agama sesuai visi pemerintahan Jokowi.
“PKB meminta Menteri Agama untuk mengurusi hal yang substansial daripada sekadar toa apalagi bicara yang ngawur. PKB minta agar Menteri Agama bisa membatasi pernyataan-pernyataannya agar tidak menimbulkan kegaduhan di tengah masyarakat,” kata Wakil Sekretaris Dewan Syuro DPP PKB, KH Maman Imanulhaq, Kamis (24/2/2022).
PKB menilai pernyataan-pernyataan dengan tanpa menimbang sensitivitas kemajemukan publik Tanah Air justru kontraproduktif terhadap upaya kerja yang digaungkan pemerintah.
Baca Juga:
Daftar Lengkap 580 Anggota DPR Terpilih 2024-2029 Bakal Ikuti Pelantikan Hari Ini
Ditambah lagi, Jokowi berkali-kali mengingatkan kepada jajaran kabinetnya untuk menggunakan cara-cara komunikasi yang baik.
PKB pun selalu mendukung pemerintahan Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin yang kini tengah serius membangun infrastruktur secara merata serta sumber daya manusia (SDM) unggul.
“Jangan malah pembantu presiden membebani pemerintahan dengan urusan-urusan atau isu yang tidak esensi, kontraproduktif, dan kontroversial,” kata Maman. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.