WahanaNews.co | Warna air Sungai Cisadane di kawasan Kavling Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), pada Sabtu (2/10/2021) berubah jadi merah darah.
Alhasil, Satuan Polisi Pamong Praja Kota Tangerang Selatan (Satpol PP Kota Tangsel) langsung melakukan cek lokasi.
Baca Juga:
Pemerintah Kabupaten Tangerang klaim penurunan angka stunting pada balita 6,9%.
Kabid Penegakan Hukum Perundang-undangan Satpol PP Kota Tangsel, Sapta Mulyana mengatakan, hasil pengecekan sementara diketahui adanya pembuangan limbah bekas pengolahan sampah plastik di aliran Sungai Cisadane kawasan Kavling Serpong, yang mengakibatkan air sungai menjadi merah darah.
"Ya, kalau dari segi kesalahan, itu yang dibuang ada kimia, ada kandungan yang membahayakan. Ya itu saja sudah ada kesalahan," ungkapnya.
Kendati demikian, Sapta mengaku, pihaknya masih melakukan sejumlah pengecekan lagi terkait limbah yang dibuang oleh tempat pengolahan sampah plastik tersebut.
Baca Juga:
Buntut Kritik Proyek PSN PIK 2, Said Didu Dipolisikan
Karenanya penindakan, sambung Sapta, belum dilakukan pihaknya sebelum hasil uji laboratorium oleh pihak terkait menyatakan bahwa limbah tersebut membahayakan ekosistem aliran Sungai Cisadane.
"Jadi kami belum ada penindakan, karena tadi saat kita ke sana, mereka lagi bongkarin plastik yang kecil- kecil, kosong yang kering, belum ada penindakan. Nanti kita tunggu evaluasi dari tim yang turun ke lapangan," imbuhnya. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.