Ia mengimbau agar masyarakat yang
tidak memiliki kepentingan tetap berada di rumah untuk mencegah penularan virus
Corona.
"Kalau enggak ada kepentingan, di rumah saja, mending sama keluarga," ucap petugas itu.
Baca Juga:
PPKM Berakhir Hari Ini, Diperpanjang Lagi Gak Ya?
Pengemudi ojek online itu tampak gugup
menghadapi petugas.
Ia mengaku hendak mengantarkan pesanan
dari Bekasi ke arah Kampung Melayu.
Pada akhirnya, pengemudi ojol itu
mampu menunjukkan sertifikat vaksin miliknya.
Baca Juga:
Selama PPKM Darurat, Penerimaan Pajak Kota Bogor Hingga Agustus Baru 30%
Petugas pun mengizinkan ia melewati
pos penyekatan.
Penyekatan di titik-titik perbatasan
Jakarta dengan daerah lainnya merupakan kebijakan kepolisian semasa
PPKM Darurat, yang berlaku 3 hingga 20 Juli 2021.
Polda Metro Jaya menyiapkan 63 titik
penyekatan untuk PPKM Darurat.