Dorong Percepatan
Vaksinasi
Selain memperbanyak tempat isolasi terpusat, pihaknya juga
mendorong percepatan program vaksinasi di kawasan industri, supaya para pekerja
mempunyai imunitas terhadap paparan Covid-19.
Baca Juga:
Korupsi APD Covid Negara Rugi Rp24 Miliar, Eks Kadinkes Sumut Divonis 10 Tahun Bui
"Sesuai dengan pengalaman kita selama ini, bahwa pasien
yang terpapar tapi sudah pernah divaksinasi, kondisinya lebih ringan,"
ucapnya.
Untuk mempercepat program vaksinasi di kawasan industri,
Pemkab Bekasi akan mengambil vaksin yang sudah disiapkan Kementerian
Perindustrian sebanyak 5 juta dosis untuk Jawa dan Bali.
"Mulai hari ini kita identifikasi perusahaan mana yang
belum melakukan vaksinasi. Mereka tinggal menyiapkan sentra vaksinnya, nanti
tim kita turun, dari Dinas Kesehatan dibantu TNI Polri sebagai tim
vaksinator," tandas Dani. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.