Dampaknya, harga minyak goreng dan BBM di Indonesia semakin meningkat.
Namun, Pemerintah Indonesia berhasil menekan laju peningkatan harga BBM melalui pemberian subsidi.
Baca Juga:
China Serukan Reformasi Kuota IMF
"Pemerintah perlu menjaga daya beli agar pertumbuhan ekonomi juga dapat terjaga," jelasnya.
Di sisi lain, negara dengan penghasilan rendah juga mengalami kerugian yang sangat parah saat pandemi, khususnya pada sektor pariwisata.
Hal ini diakibatkan oleh penutupan dan pembatasan perjalanan dalam waktu yang cukup lama.
Baca Juga:
Uni Emirat Arab Keluar dari 'Daftar Abu-abu' FATF Setelah Reformasi Sukses
Tidak hanya itu, lanjutnya, masih banyak negara yang masih berjuang dalam hal utang dan investasi untuk bisa menumbuhkan ekonomi kembali ke masa-masa sebelum pandemi.
“Sebenarnya pertumbuhannya cukup baik sebelum pandemi, namun jatuh, terjun bebas setelah pandemi. Dan saat ini banyak negara mencoba untuk pulih ke masa sebelum pandemi,” ujar Walsh.
Wakil Gubernur Lemhannas RI, Letjen TNI MS Fadhilah, dalam sambutannya juga sependapat dengan James Walsh.