“JARR dengan resistance di 4.020 dengan target kenaikan hingga di 4.450, support di 3.770,” imbuh Michael.
Kinerja Emiten di Balik Kenaikan Saham
Baca Juga:
Danantara Mau Akuisisi 12% Saham Freeport, Gratis!
TEBE: Laba Turun, Pendapatan Tergerus
Meskipun harga sahamnya melesat, kinerja keuangan PT Dana Brata Luhur Tbk (TEBE) justru menurun sepanjang sembilan bulan pertama tahun 2025.
Emiten logistik batu bara ini mencatat laba bersih Rp81,88 miliar, turun 6,4 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp87,49 miliar.
Baca Juga:
KFC Indonesia Dapat Suntikan Modal Rp80 Miliar
Penurunan tersebut sejalan dengan turunnya pendapatan usaha sebesar 17,6 persen menjadi Rp323,38 miliar dari Rp392,30 miliar pada tahun lalu.
Beban pokok pendapatan juga menurun ke Rp185,08 miliar dari Rp237,43 miliar, sehingga laba kotor ikut terkoreksi 17 persen menjadi Rp138,30 miliar.
Kendati demikian, efisiensi biaya usaha membuat beban operasional TEBE menurun signifikan dari Rp48,22 miliar menjadi Rp35,30 miliar.