WahanaNews.co, Kairo - Kopi Indonesia masih menjadi salah komoditas ekspor yang paling
banyak diminati di Mesir. Kini, seiring maraknya minuman es kopi susu yang mulai populer di Mesir, membuat kopi Indonesia semakin banyak dicari para penikmat kopi setempat.
Demikian disampaikan Duta Besar RI untuk Mesir Lutfi Rauf saat melakukan kunjungan bisnis bersama Atase Perdagangan KBRI Kairo M. Syahran Bhakti, Fungsi Ekonomi Tennike, dan Pelaksana Fungsi Ekonomi Rifki Rustam Arsyad ke sentra pengolahan kopi Sunrise for Import & Export,
produsen es kopi susu merek 929 di Kairo, Mesir, Kamis (31/8).
Baca Juga:
Tren Kopi Sumedang Naik Daun, DiskopUKMPP: Ini Saatnya Inovasi dan Ekspansi!
Selain memproduksi, Sunrise for Import & Export juga telah mengimpor kopi Indonesia selama lebih dari 15 tahun.
“Dalam dua tahun terakhir, minuman es kopi susu mulai populer di Mesir. Dengan memiliki cita rasa yang khas, kopi Indonesia, salah satunya jenis Arabika, banyak diburu sebagai bahan es kopi susu bercita rasa tinggi dan nikmat,” ujar Dubes Lutfi.
Menurut Dubes Lutfi, es kopi susu dapat dikembangkan dengan memberi cita rasa yang berbeda. Misal, dengan mencampurkan gula aren, gula merah khas Indonesia, untuk memberikan rasa karamel pada es kopi susu tersebut.
Baca Juga:
5 Penyakit Bisa Menyerah jika Anda Minum Kopi Hitam Tanpa Gula
“Selain itu, untuk merangkul pasar anak muda, dapat pula ditambahkan dengan rasa alpukat, kelapa, hazelnut, atau varian rasa lainnya, sesuai tren selera konsumen masa kini,” usulnya.
Pemilik Sunrise for Import & Export Mahmoud Mohamed Yusuf menerangkan, setiap hari pihaknya
memproduksi 50 botol es kopi susu 929 yang dihargai 100 pound Mesir per botol.
Mahmoud menambahkan, komposisi es kopi susu 929 menggunakan 70 persen biji kopi Arabika Indonesia
dan dicampur dengan 30 persen Arabika Brasil, Italia, atau kopi negara lainnya. Bahkan, dibuat pula
dengan 100 persen Arabika Indonesia tanpa bahan pemanis tambahan.
“Pembuatan es kopi susu ini cukup sederhana, yaitu dengan pengolahan dan pencampuran yang seimbang, menjadikannya cold brew, espresso, atau kopi tanpa filter dengan tambahan susu kental atau krimer. Setelah itu, didinginkan pada suhu tertentu untuk kemudian dapat dikonsumsi. Cara pengolahan ini menghasilkan minuman kopi susu dingin yang sempurna, dengan cita rasa dan aroma yang khas,” tandas Mahmoud.
[Redaktur: Tumpal Alpredo Gultom]