Tekanan regulator kian menguat karena hingga kini OJK telah menjatuhkan sebanyak 15 sanksi pengawasan terhadap DSI.
Sebelumnya, pada Selasa (28/10/2025), OJK memfasilitasi pertemuan antara Paguyuban Lender DSI dan Direktur Utama PT DSI, Taufiq Aljufri.
Baca Juga:
Kasus Dua ‘Matel’ Tewas Dikeroyok, OJK Buka Suara
Pertemuan yang digelar akibat derasnya pengaduan masyarakat itu menghasilkan komitmen Taufiq untuk bertanggung jawab atas kewajiban perusahaan kepada para lender.
Ia menyatakan kesanggupan mengembalikan dana secara bertahap sesuai kemampuan perusahaan serta menyusun rencana penyelesaian dengan melibatkan perwakilan lender sebelum disampaikan kepada OJK.
Namun hingga saat ini, publik dan para lender masih menunggu realisasi konkret, bukan sekadar rangkaian janji.
Baca Juga:
DPR Desak OJK Hapus Aturan Debt Collector Usai Rentetan Kekerasan
[Redaktur: Rinrin Khaltarina]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.