WahanaNews.co | Sebanyak 103 anak meninggal dunia imbas invasi Rusia ke negara Ukraina.
Hal itu disampaikan oleh Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky. Seperti diketahui, sudah tiga pekan Rusia melakukan invasi ke negara eks Uni Soviet tersebut.
Baca Juga:
Ngeri! Infrastruktur Ukraina yang Rusak Akibat Perang Capai 2 Kuadriliun
"Semalam pasukan Rusia terus menembaki wilayah Ukraina, kota-kota damai kami, warga kami. Kharkiv dan wilayah sekitar. Mereka membom wilayah Odesa, mereka menembakkan rudal ke Kyiv, menghancurkan infrastruktur sipil Zaporizhzhia," ujar Zelensky dalam video yang diunggah di Facebook pada Rabu (16/3).
Ia kemudian berkata, "Sampai pagi ini, 103 anak meninggal."
Zelensky juga mengatakan pasukan Moskow menyebabkan ratusan kali lebih banyak kerusakan di Ukraina daripada di Donbas selama delapan tahun perang.
Baca Juga:
Penasihat Zelensky Mundur Gara-gara Urusan Rudal Rusia
Secara keseluruhan, menurut Zelensky, 400 lembaga pendidikan telah dihancurkan pasukan Rusia, sekitar 119 berada di wilayah Donetsk.
Ia juga mengatakan pihaknya sudah berbicara dengan Jaksa Pengadilan Kriminal Internasional untuk melaporkan tindakan Rusia. Selain itu, Kantor Kejaksaaan Ukraina dan lembaga penegak hukum mulai bekerja mengajukan para penyerang ke pengadilan.
Ukraina berada dalam gempuran Rusia sejak Presiden Vladimir Putin memutuskan invasi pada 24 Februari lalu.