California memiliki harga rata-rata tertinggi, pada $6,40 per galon, menurut AAA. Beberapa negara bagian di wilayah Barat lainnya serta Illinois lebih tinggi dari $5,50.
Harga rata-rata terendah ada di Georgia, pada $4,41.
Baca Juga:
Gara-gara Kehabisan Bensin, Banyak Mobil Mogok di Contraflow Arus Balik
Walau harga bensin kali ini mencapai $5 per galon, orang Amerika membayar lebih banyak untuk bensin pada Juli 2008, bila kita memasukkan tingkat inflasi ke dalam nilai kalkulasi harga.
Saat itu harga BBM senilai $4,11 per galon, yang bila memperhitungkan tingkat inflasi, setara dengan $5,40 per galon hari ini.
Orang Amerika bukan satu-satunya yang membayar lebih untuk mengisi bensin.
Baca Juga:
Awas, Injak Gas Mobil Tanpa Cek RPM Bisa Bikin Boros BBM!
Minggu ini, harga bensin di Inggris mencapai rekor 182,3 pence atau $2,3 per liter, setara $8,80 per galon yang setara dengan Rp 33.400 per liter.
Analis memperkirakan, harga akan terus naik sampai menjadi sangat tinggi sehingga membuat permintaan turun. Kendati begitu, tak ada yang tahu persis kapan atau di mana itu mungkin terjadi.
Sementara itu, penutupan kilang yang tidak terduga misalnya, akibat badai di sepanjang Pantai Teluk Texas dan Louisiana, dapat membuat harga melonjak lebih tinggi.