Amerika mewanti-wanti China agar tidak bereaksi berlebihan hingga memicu krisis dalam merespons kunjungan Pelosi ke Taiwan.
Juru Bicara Dewan Keamanan Nasional Gedung Putih John Kirby mengatakan China tak perlu menjadikan kunjungan Pelosi sebagai krisis yang dapat merusak stabilitas dan keamanan di kawasan.
Baca Juga:
Hubungan Politik dan Ekonomi Indonesia-China
"Ketua DPR punya hak mengunjungi Taiwan. Tak ada alasan bagi Beijing mengubah kunjungan potensial sesuaikebijakan lama AS ini menjadi semacam krisis," kata Kirby kepada wartawan dikutip AFP.
Ia menegaskan komitmen AS yang menjunjung kebijakan Satu China masih sama dan tak berubah meski dengan lawatan Pelosi ke Taipei.
Sementara itu, China sebelumnya sudah getol memprovokasi Taipei dengan mengirim puluhan jet tempurnya ke wilayah Taiwan.
Baca Juga:
CIA Datangi Prabowo di AS, Ada Apa di Balik Pertemuan Misterius dengan Presiden Indonesia?
Dikutip Taiwan News, bulan lalu China mengirim 70 pesawat militer ke zona pertahanan udara Taiwan, termasuk 28 jet tempur, delapan pesawat tempur pengebom, pesawat pengebom, dua helikopter, dan 31 pesawat pengintai. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.