Informasi awal dari studi tersebut telah dikirim ke komite reaksi merugikan Badan Obat Eropa untuk dinilai.
“Studi tersebut dilakukan oleh Statens Serum Institut Denmark, sebuah lembaga pemerintah yang memetakan penyebaran virus corona di negara tersebut; Badan Produk Medis di Swedia; Institut Kesehatan Masyarakat Nasional Norwegia; dan Institut Kesehatan dan Kesejahteraan di Finlandia. Hasil akhir diharapkan akan didapatkan dalam waktu sekitar satu bulan,” kata Bolette Soeborg dari badan kesehatan pemerintah Denmark.
Baca Juga:
Dinas Kesehatan Yogyakarta Targetkan 30.702 Anak Terima Imunisasi Polio pada PIN 2024
Vaksin Moderna diberi lampu hijau untuk digunakan pada warga berusia 18 tahun ke atas di 27 negara Uni Eropa pada Januari.
Pada Juli, European Medicines Agency merekomendasikan penggunaan vaksin Covid-19 Moderna untuk anak-anak usia 12 hingga 17 tahun. Kanada juga baru-baru ini menyetujui penggunaannya untuk anak berusia 12 tahun. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.