Ia mengatakan kekhawatiran bagi produsen besar, adalah efek bola salju terhadap pemasok kecil dengan margin yang ketat. Karena mereka akan menjadi pihak terakhir yang menerima pembayaran namun sangat penting bagi rantai pasokan.
Sebelumnya, serangan militan Houthi Yaman terhadap kapal-kapal di Laut Merah mengganggu perdagangan maritim.
Baca Juga:
Berbekal Perangkat Jadul, Houthi Nekat Lawan AS yang Andalkan Jet Tempur Canggih F-35
Houthi mengatakan melakukan serangan ke kapal-kapal yang terkait Israel, sebagai protes serangan negara itu ke Gaza, Palestina.
Ini kemudian dibalas AS dan Inggris dengan menyerang Yaman, basis Houthi. Namun sayangnya kekerasan makin terus terjadi.
Perlu diketahui, Laut Merah adalah rute terpendek pelayaran dari Asia ke Eropa dan sebaliknya, melalui Terusan Suez.
Baca Juga:
Laut Merah Kian Panas, Bagaimana Dampaknya ke Inflasi RI?
Beberapa kapal mengubah rute ke rute Timur-Barat yang lebih panjang melalui ujung selatan Afrika, Tanjung Harapan, Afrika Selatan.
Berputar ke Tanjung Harapan menambah jadwal pengiriman selama dua minggu, mengurangi kapasitas peti kemas global dan memutus rantai pasokan. Karena akan memerlukan waktu lebih lama bagi kapal untuk kembali ke tujuan.
"Hal ini mungkin berarti penundaan barang yang dijadwalkan tiba di rak-rak Barat pada bulan April atau Mei," menurut BMI, sebuah perusahaan riset industri.