WahanaNews.co, Washington – Umat Islam di Amerika Serikat (AS) akan merayakan Idul Fitri 2024, pada Rabu, 10 April.
Penetapan tanggal 1 Syawal 1445 Hijriyah ini menandai berakhirnya bulan Ramadan pada tahun 1445 H.
Baca Juga:
Sambut Hari Raya Idul Adha 1444 H, Wakil Bupati Fakfak Lepas Takbir Keliling
Menurut Dewan Fiqih Amerika Utara, tanggal 10 April 2024 sudah masuk ke dalam bulan Syawal, atau bulan kesepuluh dalam kalender Islam.
Hari Raya Idul Fitri sendiri bukanlah merupakan hari libur resmi di AS, namun komunitas Muslim merayakan Ramadan dan Idul Fitri dengan menumbuhkan suasana positif dan mengadakan perayaan di komunitasnya.
Umat Islam merayakan Idul Fitri melalui beberapa kegiatan, antara lain salat subuh serta acara yang diselenggarakan oleh masjid dan organisasi Islam yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam menjalankan ritual suci.
Baca Juga:
Ini Pesan Kakanwil Kemenag Sulut untuk Umat Muslim di bulan Ramadhan
Seperti Amerika Serikat, beberapa negara mengumumkan hari Rabu sebagai Idul Fitri, antara lain Arab Saudi, Qatar, dan UEA.
Melansir dari Morocco World News, Selasa, 9 April 2024, negara-negara lain seperti Maroko diperkirakan akan mengumumkan 10 April sebagai Idul Fitri juga.
Muslim AS merayakan hari pertama Ramadan pada 11 Maret, begitu pula Arab Saudi, UEA, serta negara-negara lain di Teluk dan Timur Tengah.