WahanaNews.co | Sebagian orang jka mengkonsumsi alpukat, biji buah ini biasanya tidak dimakan karena rasanya pahit dan teksturnya keras. Namun, tahukah Anda bahwa terdapat sederet potensi manfaat biji alpukat yang baik untuk kesehatan?
Bagi Anda yang penasaran, berikut penjelasan mengenai khasiat biji alpukat beserta efek sampingnya yang perlu diwaspadai.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
Potensi manfaat biji alpukat untuk kesehatan
1. Mengandung antioksidan
Dua buah tes tabung yang masing-masing dimuat dalam jurnal Food Chemistry dan Journal of Basic and Clinical Physiology and Pharmacology mengungkapkan bahwa ekstrak biji alpukat dipenuhi dengan antioksidan.
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Gelar Kegiatan Launching Gugus Tugas Polri dan Ketapang.
Perlu dipahami, pola makan tinggi antioksidan berpotensi menurunkan risiko berbagai macam penyakit, contohnya penyakit jantung dan beberapa jenis kanker tertentu.
Pasalnya, antioksidan dipercaya dapat mengatasi radikal bebas dari sel-sel tubuh, serta mencegah ataupun mengurangi kerusakan yang disebabkan oksidasi.
2. Menghambat pertumbuhan bakteri