WAHANANEWS.CO, Jakarta - Kolesterol tinggi terjadi saat kadar lemak dalam darah melebihi batas normal. Salah satu penyebab utamanya adalah konsumsi makanan tinggi lemak jenuh secara berlebihan.
Mengutip Medical News Today, orang dengan kadar kolesterol tinggi disarankan untuk memasukkan ikan dalam menu harian mereka.
Baca Juga:
Kalap Makan Menu Lebaran Potensi Kolesterol Naik, Yuk Minum Ini Biar Tetap Sehat
Meskipun beberapa makanan laut seperti lobster, tiram, dan kepiting dapat memicu kolesterol, sebagian besar jenis ikan justru kaya akan omega-3 dan rendah lemak jenuh, sehingga lebih aman dikonsumsi.
Kandungan omega-3 dalam ikan tidak hanya membantu menurunkan kadar kolesterol, tetapi juga menurunkan risiko penyakit jantung dan gangguan kardiovaskular lainnya.
Bahkan, American Heart Association menganjurkan konsumsi ikan minimal 220 gram per minggu untuk menjaga kadar kolesterol tetap stabil.
Baca Juga:
Simak Cara Hindari Hipertensi dan Kolesterol Usai Perayaan Idulfitri
Namun, tidak semua ikan cocok untuk dikonsumsi secara rutin, mengingat beberapa jenis mengandung merkuri dalam kadar tinggi.
Merangkum dari Medical News Today dan Healthline, berikut ini adalah pilihan ikan yang aman dan efektif untuk menurunkan kolesterol:
1. Ikan Salmon