WahanaNews.co | Hingga saat ini, dunia masih berjuang melawan pandemi Covid-19. Varian baru yang muncul kerap menjadi wabah baru di sejumlah negara.
Namun, sebelum Covid-19, manusia di Bumi sudah mengalami berbagai wabah dan pandemi penyakit.
Baca Juga:
Update Covid-19 Per 18 Juni: Kasus Konfirmasi Virus Corona Harian Kian Melandai
Berikut ini adalah penyakit-penyakit yang pernah melanda dan menjadi wabah, dirangkum dari berbagai sumber.
1. Pes
Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Yersinia pestis yang dibawa oleh kutu yang tinggal di tubuh tikus. Orang terinfeksi penyakit pes melalui gigitan kutu tikus atau gigitan tikus yang sudah terinfeksi. Penyakit Pes ini terbagi menjadi 3 jenis berdasarkan bagian tubuh yang terinfeksi. Penyakit Pes pernah menjadi wabah dalam beberapa kurun waktu, yakni:
Baca Juga:
Kemenkes Katakan Kasus Kematian Akibat Virus Corona di Indonesia Kembali Meningkat
Wabah Pes tahun 541 - 542
Dikenal sebagai wabah Justinian. Wabah ini menyerang Kekaisaran Bizantium dan kota-kota pelabuhan Mediterania. Korban yang tewas akibat penyakit ini mencapai 30-50 juta jiwa atau sekitar 10% dari populasi Konstantinopel.
Wabah Pes tahun 1346 - 1353
Wabah ini awal mulanya terjadi di daratan Eropa dan dikenal sebagai Black Death. Wabah ini menyebabkan 25 jiwa meninggal dan menghancurkan tiga benua sekaligus yaitu Asia, Afrika, dan Eropa.
2. Kolera