Ketika saringan ginjal rusak, keinginan untuk buang air kecil jadi meningkat.
Namun, sering kencing bisa jadi tanda penyakit lainnya. Di antaranya infeksi saluran kemih atau pembesaran prostat pada pria.
Baca Juga:
Rekomendasi Jenis Buah untuk Kesehatan Ginjal
11. Muncul darah saat kencing
Ginjal yang sehat dapat mempertahankan sel-sel darah tetap di dalam tubuh.
Namun, saat filter atau saringan ginjal rusak, sel-sel darah dapat "bocor" ke urin. Selain memberi sinyal penyakit ginjal, darah dalam urin dapat mengindikasikan tumor, batu ginjal, atau infeksi.
12. Urine berbusa
Gelembung berlebihan dalam urine menunjukkan ada protein dalam urine saat ginjal bermasalah.
Baca Juga:
Caleg Bondowoso yang Ingin Jual Ginjal untuk Kampanye Cuma Raih 43 Suara
Busa pada urine penderita penyakit ginjal ini tampak seperti busa yang saat telur dikocok. Busa dalam urine bisa mirip dengan kocokan telur karena jenis protein keduanya sama, yakni albumin.
13. Mata bengkak
Adanya protein dalam urine menunjukkan gejala awal filter ginjal telah rusak. Akibatnya, protein bisa bocor ke dalam urine.
Bengkak di sekitar mata dan wajah ini bisa disebabkan kebocoran protein dalam urine yang seharusnya tersimpan di dalam tubuh.