Jadug dan MS pun ikut memukuli korban dengan tangan kosong hingga Warta terkapar.
Seusai menghabisi nyawa korbannya, ketiga tersangka langsung melarikan diri.
Baca Juga:
Oknum Wartawan Sukabumi Dalang Investasi Bodong, Korban Rugi Rp5 Miliar
Petugas Polsek Nyalindung, yang menerima laporan adanya dugaan pembunuhan, langsung berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Sukabumi untuk memburu para pelakunya.
Selang dua hari, atau pada Selasa (30/8/2022), polisi berhasil menangkap DL di rumah saudaranya di Kampung Limusnunggal, Kecamatan Bantargadung, Kabupaten Sukabumi.
Sementara MS diringkus polisi di rumah orangtuanya di Cikarang, Bekasi.
Baca Juga:
Anggota Polres Sukabumi Kota Diperiksa Propam Diduga Aniaya Mantan Pacar
"Hingga saat ini kami masih melakukan pencarian terhadap seorang buronan lainnya yang identitasnya sudah diketahui. Adapun motif dari pembunuhan ini para tersangka tidak terima ditegur korban," tambah Kapolres.
Dedy mengatakan, para tersangka terancam dijerat dengan Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan jo Pasal 170 Ayat ke-2 ke-3 KUHP tentang pengeroyokan dan Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan dengan ancaman hukuman hingga 15 tahun penjara. [gun]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.