Upaya ini memadukan pengorganisasian langkah 74.961 desa, dengan tetap menjamin kelestarian 741 budaya lokal berikut lebih dari 500 ribu lembaga sosial desa yang masih aktif.
Hingga hari ini, kata Gus Halim, SID telah mencatat ada 1.579.102 kader desa yang tergabung dalam Pokja Relawan Pendataan Desa, ditangan mereka, telah terkumpul data desa sebanyak 44.675 desa (60%), data rukun tetangga sebanyak 487.275 RT, data keluarga sebanyak 31.082.275 keluarga (99%), dan data warga sebanyak 92.782.924 orang (79%).
Baca Juga:
Pengukuhan Kepala Desa se-kabupaten Toba Molor
SID juga mencatat sebanyak 19.798 BUM Desa telah mengajukan registrasi nama, 3.095 BUM Desa melakukan pendaftaran badan hukum, 1.203 BUM Desa Bersama melakukan registrasi nama, 57 BUM Desa Bersama melakukan pendaftaran badan hukum.
Terakhir, Gus Halim berterima kasih kepada Universitas Padjajaran yang telah bekerja keras penuh dedikasi dalam membantu program-program pemerintah, khususnya dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia yang unggul dan berdaya saing global. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.