Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi menganugerahkan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya kepada empat orang penerima tanda kehormatan berdasarkan pada Keputusan Presiden Nomor 40/TK Tahun 2023 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya.
Adapun penerima gelar tersebut ialah:
1. Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar;
2. Kombes Anisullah M. Ridha;
3. AKP Susianti B Safkaur; dan
4. Aiptu Zunaidi Sembiring.
Baca Juga:
Lebaran kedua Gibran Ikuti Tradisi Sungkem ke Jokowi di Solo, Mengaku Dapat Wejangan
Turut mendampingi Presiden, antara lain, Ibu Negara Iriana Jokowi, Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin beserta Ibu Wury Ma’ruf Amin, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, dan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono. Demikian dilansir dari laman setkabgoid, Sabtu (1/7). [jp/jup]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.