Neno Karlina Paputungan dari Zona Utara juga menerima penghargaan honorary mention.
Untuk kategori video, pemenang utama adalah Tri Indriawati dari Kompas.com dengan judul video: “Kasus KBGO Kian Marak, Sudahkah Media Sosial Jadi Ruang Aman bagi Semua Orang?”.
Baca Juga:
Netanyahu Resmi Jadi Buronan Setelah ICC Keluarkan Surat Perintah Penangkapan
Pemenang kedua di kategori ini adalah Firda Iskandar dari digitalMamaID dan pemenang ketiga adalah Retno Wahyuningtyas dari Bincang Perempuan.
Untuk kategori media sosial pemenang pertama adalah Hayden Farrel Nugraha dan Faricha Tresna Ning Adinda yang tidak mewakili media dengan judul konten: “Kenalnya dari Swipe Kanan, Endingnya Malah Dibikin Angkat Tangan”.
Ia diikuti oleh pemenang kedua dan ketiga Christiabella Abigail Loppies dari KBR Media, dan Julita Hasanah, yang juga mewakili pribadi.
Baca Juga:
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kasus Masih dalam Penyelidikan
Kompetisi ini dinilai sangat bagus untuk mendorong jurnalis-jurnalis di Indonesia agar lebih banyak memproduksi karya jurnalistik serta konten-konten di media sosial terkait KGBO.
Dengan makin banyaknya konten terkait KGBO, jurnalis di Indonesia bisa memberikan edukasi lebih luas kepada masyarakat dan warganet agar lebih waspada terhadap segala bentuk kekerasan gender yang bisa terjadi di berbagai platform media sosial dan internet.
“Semoga ke depannya, semakin banyak kompetisi jurnalistik yang bisa mendorong sekaligus mengapresiasi karya-karya para wartawan Indonesia, khususnya yang selalu menyuarakan keberagaman," salah satu peserta kompetisi, Tri Indriawati dari Kompas.com berharap.