WahanaNews.co | Kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialami Lesti Kejora baru-baru ini mengejutkan publik di Indonesia.
Rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar yang selama ini dikenal harmonis harus tersandung kasus KDRT.
Siapa sangka, sang biduan melaporkan suaminya, Rizky Billar, atas dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (28/9/2022) malam.
Baca Juga:
Anda Sulit Mengontrol Emosi? Sains Ungkap Rahasianya
Pasangan muda ini menambah daftar panjang kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang terjadi di kalangan artis dan selebritis.
Lesti Kejora kini harus dirawat di Rumah Sakit akibat mengalami cedera. Dia disebut dicekik dan dibanting Rizky Billar.
Kini publik mengecam tindakan Rizky Billar ini.
Baca Juga:
4 Zodiak Ini Terlalu Melibatkan Perasaan Saat Ambil Keputusan
Mengapa seseorang bisa terdorong menyakiti orang lain atau pasangan hidupnya?
Ini adalah respon otomatis seseorang yang menimbun beban emosi di benak bawah sadarnya dalam waktu sangat lama, ungkap Mind Technology Expert (Pakar Teknologi Pikiran) Coach Rheo, Sabtu (1/10/2022).
Timbunan beban emosi tersebut, lanjut Coach Rheo, menciptakan reaksi reaktif yang diproses oleh bagian dari amygdala pada otak. Istilah ini sering disebut Amygdala Hijack.