WahanaNews.co, Jakarta - Koalisi Indonesia Maju (KIM) telah mengumumkan struktur Tim Kampanye Nasional pasangan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden (bacapres-bacawapres) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
TKN Prabowo-Gibran memiliki anggota cukup banyak, yakni mencapai 270 orang.
Baca Juga:
DPD MARTABAT Prabowo-Gibran DKI Jakarta Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub 2024
Mereka terdiri dari anggota partai politik yang merupakan bagian dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), serta relawan yang mendukung Gibran dan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Namun, di struktur pusat Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, tidak ada nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Beberapa tokoh penting dari KIM sebelumnya telah beberapa kali bertemu dengan Khofifah, bahkan mencoba untuk meyakinkannya agar bergabung ke dalam TKN.
Baca Juga:
Era Baru Kendaraan Dinas, Menteri dan Eselon 1 Akan Gunakan Maung Buatan PT Pindad
Khofifah adalah anggota Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), yang saat ini merupakan bagian dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).
Bahkan Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin), telah diumumkan sebagai calon wakil presiden yang akan mendampingi calon presiden Anies Baswedan.
Kehadiran Khofifah sebagai seorang politisi perempuan dari Jawa Timur tampaknya sangat menarik perhatian para calon pesaing dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024.