WahanaNews.co | Partai Golkar mulai memanaskan mesin jelang Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
Agenda Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) menjadi ajang pelecut semangat bagi kader untuk mulai bergerak.
Baca Juga:
Daftar Lengkap Pengurus DPP Partai Golkar Periode 2024–2029
Tak tanggung-tanggung, Airlangga Hartarto meminta seluruh kader untuk gaspol pergerakan tanpa henti.
"Kita gaspol tidak pakai rem, kita garap kiri kanan," ucap Airlangga saat memberi arahan di depan kader Golkar.
Ia memaparkan, mesin-mesin akan dinyalakan, termasuk menghidupkan ormas sayap partai.
Baca Juga:
Bahlil Lahadalia Umumkan 150 Pengurus Baru DPP Partai Golkar
Golkar punya 10 ormas sayap partai menjadi modal kuat untuk menyasar calon pemilih.
"Golkar punya 10 ormas, 9 sudah melakukan musyawarah, tinggal 1 MDI (Majelis Dakwah Islamiah), Insyallah akhir bulan Maret selesai," ujarnya.
Airlangga rupanya menaruh harapan besar kemenangan di Sulawesi.