Persentase elektabilitas tersebut berdasarkan simulasi surat suara pasangan capres-cawapres.
Sementara pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berada di posisi kedua dengan persentase elektabilitas di angka 23,3 persen.
Baca Juga:
Kecewa atas Keputusan Dewan Etik soal Survei Pilkada Jakarta, Poltracking Mundur dari Persepi
Sedangkan pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD ada di posisi ketiga dengan tingkat elektabilitas sebesar 20,3 persen.
Dari simulasi ini, terdapat 4,4 persen responden yang belum memberikan jawab.
"Prabowo-Gibran 51,9 persen paling banyak dipilih, baru kemudian Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 23,3 persen, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD 20,3 persen, belum memberikan jawaban 4,4 persen," tulis LSI dalam temuan surveinya.
Baca Juga:
Gibran Rakabuming Raka Dukung Dukungan Puan Maharani untuk Kaesang di Pilkada Jawa Tengah 2024
Selain itu, dalam simulasi tertutup tiga nama, tingkat keterpilihan Prabowo mencapai 50 persen, disusul Anies 27 persen dan Ganjar 19,6 persen.
Dari simulasi ini pula, masih ada 7,7 persen responden yang belum memberikan jawaban.
"Prabowo paling banyak dipilih 50 persen, baru kemudian Anies Baswedan 22,7 persen, dan Ganjar Pranowo 19,6 persen, belum memberikan jawaban 7,7 persen," tulis LSI.