Hotman juga mengaku janggal dengan masifnya penyebaran hoaks yang baru terjadi dalam beberapa hari terakhir menjelang masa tenang Pemilu 2024.
Kendati demikian, Hotman belum membeberkan lebih lanjut dugaan sosok penyebaran hoaks tersebut. Ia hanya memastikan bakal memproses kasus itu melalui jalur hukum yang ada.
Baca Juga:
Apdesi Sebut Siap Mediasi dengan Said Didu
"Anehnya video ini sangat efektif beredar 3 hari ini. Benar-benar viral di mana-mana Nanti siapa pelakunya akan kita sikat. Ini minggu tenang soalnya, jadi kita enggak bicara dulu siapa pelakunya," ucapnya.
Sebelumnya, kabar dugaan korupsi itu tertulis dalam artikel bertajuk "Indonesia Prabowo Subianto EU Corruption Investigation".
Artikel yang tayang pada Jumat 9 Februari itu itu mengungkapkan adanya kesepakatan dengan Qatar untuk pembelian 12 jet tempur Mirage bekas senilai US$792 juta atau setara sekitar Rp12,4 triliun, atau dengan harga US$ 66 juta setiap jet.
Baca Juga:
Pemprov Jateng Bentuk Posko Desk Pilkada Pantau Kerawanan dan Jaga Kondusifitas
[Redaktur: Sandy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.