WahanaNews.co | Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berencana melanjutkan semangat rekonsiliasi sebagaimana terjadi pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Hal itu diungkapkannya saat bicara dengan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.
Baca Juga:
Mahasiswi ITB Jadi Tersangka Usai Unggah Meme Jokowi-Prabowo
“Sekarang terjadilah suatu pengalaman yang baik dan kita hadapi 4,5 tahun ini bahwa dengan suatu jiwa kebersamaan, kekeluargaan dengan kita,” sebut Prabowo di kediamannya, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, melansir Kompas.com, Sabtu (9/4/2023).
“Apapun pernah terjadi, suatu perbedaan atau satu persaingan yang keras. Tapi jiwa persatuan, jiwa rekonsiliasi (harus dikedepankan),” sambungnya.
Menurutnya, sebuah persaingan wajar terjadi dalam Pilpres 2024. Namun, bagi Prabowo, akhirnya semua pihak tetap harus mau bersatu untuk membangun Tanah Air.
Baca Juga:
Jokowi-Gibran Berpeluang Jadi Ketua Umum Ormas Golkar
“Tidak ada satu yang harus menang, yang satu harus kalah telak. Everybody must win, itu yang jadi poin pentingnya,” papar dia.
Terakhir, menurut Prabowo sikap rekonsiliasi dibutuhkan agar masyarakat tak merasa resah dengan proses pergantian pemimpin.
“Kita jadi pemimpin partai, ya kita sekarang yang harus capek untuk mencari format, supaya rakyat itu tenang,” pungkas dia.