Lebih lanjut Zaki mengatakan, penguatan informasi di media sekaligus penggalangan opini publik dalam upaya pemenangan Partai Golkar di 2024 menjadi tugas utama untuk Bidang MPO Golkar DKI.
"Kami akan membentuk opini, baik lewat media luar ruang juga udara, dalam hal ini media online, berisikan kader Partai Golkar yang menguasai teknologi informasi di seluruh wilayah DKI Jakarta. Hal ini dilakukan agar masyarakat tahu informasi yang benar," katanya.
Baca Juga:
Daftar Lengkap Pengurus DPP Partai Golkar Periode 2024–2029
"Kami menangani berbagai bidang secara bersungguh-sungguh, termasuk MPO ini, yang akan digaungkan sampai ke tingkat Kelurahan, RT, dan TPS," tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Nurul Arifin, mengatakan, MPO memiliki tanggung jawab untuk mensosialisasi dan memviralkan kerja positif partai dan kinerja Airlangga Hartarto, baik sebagai Ketua Umum DPP Golkar maupun Menteri Koordinasi Bidang Perekonomian di Kabinet Jokowi.
"Melalui MPO di daerah, kita juga bisa memproduksi berita dan menampilkan tokoh-tokoh Golkar daerah. Sehingga informasi tidak satu arah saja yakni dari pusat, tapi dari daerah juga bisa naik ke permukaan," katanya.
Baca Juga:
Bahlil Lahadalia Umumkan 150 Pengurus Baru DPP Partai Golkar
Nurul Arifin berharap, tokoh-tokoh lokal di daerah juga bisa mengangkat kerja-kerja partai.
Sehingga, pemberitaan Partai Golkar di daerah terus bergaung dan menjalankan mesin partai dengan baik.
"Di zaman digital maka semua komunikasi dan informasi dapat mudah diakses maka jangan sampai kita ketinggalan," ujarnya.