WahanaNews.co, Jakarta - Presiden Joko Widodo disebut telah memerintahkan menteri kabinetnya untuk memberikan data-data Indonesia kepada Presiden terpilih hasil Pilpres 2024, Prabowo Subianto.
Hal itu disampaikan Prabowo saat acara Rakornas PAN di Jakarta, Kamis (9/5/2024).
Baca Juga:
Presiden Prabowo dan Raja Charles III Bahas Kerja Sama Pemulihan Ekosistem 57 Taman Nasional Indonesia
Ketua Umum Partai Gerindra itu menyanjung Jokowi sebagai sosok pemimpin yang ikhlas dan tulus dalam memimpin.
"Saya berterima kasih sama Pak Jokowi beliau benar-benar pemimpin yang ikhlas, beliau membantu saya. Beliau menyuruh semua menteri memberi data kepada saya," kata Prabowo, melansir CNN Indonesia.
Prabowo juga menyampaikan Jokowi turut memberikan arahan kepadanya untuk berpergian dan memperkenalkan diri ke sejumlah pemimpin di dunia.
Baca Juga:
Hensa Soroti Risiko Fiskal dan Pemerataan Manfaat Danantara
"Beliau malah perintahkan saya, kau berangkat ke sini, kau berangkat ke situ, kau perkenalkan diri kepada pemimpin ini," ucapnya.
Ia mengatakan Indonesia kini membutuhkan investasi untuk merangsang pertumbuhan ekonomi.
Indonesia membutuhkan pabrik yang banyak untuk didirikan guna menciptakan lapangan pekerjaan yang layak bagi seluruh rakyatnya.