"Kita ini kan pejabat publik sekaligus pejabat politik. Masak gini enggak boleh, berpolitik enggak boleh, Boleh. Menteri juga boleh," ujarnya.
Ketika diajukan pertanyaan lebih rinci mengenai bagaimana memastikan bahwa presiden tidak terlibat dalam konflik kepentingan selama berkampanye dalam pemilu, Jokowi menegaskan bahwa sebaiknya tidak menggunakan fasilitas negara.
Baca Juga:
Ribuan Warga Hadir, Saat Jokowi Blusukan di Banyumas Dampingi Luthfi
Sementara itu, ketika ditanya apakah dia memiliki dukungan atau tidak dalam pemilu kali ini, Jokowi malah kembali menanggapi pertanyaan dengan bertanya kepada wartawan.
"Itu yang mau saya tanya, memihak enggak?" katanya, seraya tertawa.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan respons soal potongan video viral yang menampilkan pose jari tangan dari dalam mobil kepresidenan Indonesia I yang digunakan Presiden baru-baru ini.
Baca Juga:
Pertemuan Hangat Presiden Prabowo dan Presiden ke-7 RI di Kota Surakarta
Presiden Jokowi tidak memberikan jawaban soal tangan siapa yang keluar dari kaca mobil dan berpose dengan dua jari tersebut.
Namun, Kepala Negara menyebut kata "menyenangkan".
"Ya kan menyenangkan. Menyenangkan," ujar Jokowi saat memberikan keterangan pers di Terminal Selatan Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (24/1/2024).