WahanaNews.co | Meski namanya berkibar, Anies Baswedan dinilai masih di bawah bayang-bayang Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Hal ini terangkum dalam jajak pendapat yang dirilis Lembaga Penelitian Lingkaran Suara Publik (LSP).
Baca Juga:
Kerugian Negara Rp279 Triliun, ICW: Tahun 2024 Penindakan Korupsi Merosot Tajam
Dari hasil jajak pendapat itu terlihat bahwa popularitas dan likeability Prabowo Subianto masih jauh di atas Anies.
Popularitas mantan Danjen Kopassus itu mencapai 90,2 persen dan likeability 50,1 persen.
Sedangkan, popularitas Anies 83,1 persen dan likeability 45,3 persen.
Baca Juga:
Kaesang Terpilih Jadi Ketum PSI, Akui Kegagalan dan Ajak Kader Bangkit
Kemudian, di bawah Anies ada nama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, yang memiliki popularitas 82 persen dan likeability 43,1 persen.
Selanjutnya ada sosok Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, yang memiliki popularitas 67,9 persen dan likeability 42,5; disusul Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, dengan popularitas 69,1 persen dan likeability 40,7 persen.
Serta Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dengan tingkat popularitas 67,4 persen dan likeability 29 persen.