WahanaNews.co, Jakarta - Wakil presiden terpilih dari Pilpres 2024 Gibran Rakabuming Raka buka suara soal dirinya dan ayahnya, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) disebut bukan kader PDIP lagi.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan Partai, Komaruddin Watubun menyebut Jokowi dan Gibran bukan lagi kader PDIP karena telah berseberangan dalam Pilpres 2024.
Baca Juga:
Mata Pelajaran AI dan Aoding, Disebut Mendikdasmen Bakal Diajarkan Mulai Kelas 4 SD
"Ya sudah enggak apa-apa," ujar Gibran merespons pernyataan Komarudin tersebut kepada wartawan di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa (23/4/2024) melansir CNN Indonesia.
Gibran juga mengklaim tak akan mempermasalahkan lebih lanjut soal pernyataan dari Komarudin tersebut. Bahkan, diakuinya, bila kemudian PDIP memilih memecat dirinya pun tak apa-apa.
"Enggak papa, dipecat ya enggak papa," ujar Gibran.
Baca Juga:
Gibran Terima Keluhan Publik, Hadirkan Posko Pengaduan dan Nomor WA Khusus
Wali Kota Solo itu pun mengaku belum ada pembahasan kemungkinan dirinya dan Jokowi untuk berlabuh ke partai politik lain seandainya tak dianggap lagi sebagai kader PDIP.
Dia meminta untuk menunggu mengenai keputusan yang akan datang.
"(Partai baru untuk berlabuh) Belum ada pembahasan ke situ. Tunggu saja nanti ya. (Partai baru Jokowi) Oh saya tidak tahu ya. Tanyakan ke beliau sendiri," ucap pria berusia 36 itu.