Diperkirakan pasokan oksigen tiba di Sardjito pada tengah
malam. Berapa jumlah oksigen yang akan datang Rukmono tidak merincinya.
"Sudah dalam perjalan. Tiba mungkin tengah malam kita
masih tunggu karena ada beberapa kendaraan yang datang dari Kendal maupun
Gresik," ujarnya.
Baca Juga:
IDI Ingatkan Masyarakat Agar Tidak Abaikan Risiko Penularan COVID-19
Dia menjelaskan kondisi menipisnya stok oksigen terjadi di
seluruh Pulau Jawa. Oksigen harus dibagi ke sejumlah rumah sakit sehingga
setiap rumah sakit tidak bisa mendapat secara penuh.
"Memang menipis tapi bisa ditangani. Kondisinya
(oksigen) dibagi seluruh rumah sakit di Jawa jadi tidak bisa di-kebaki
(penuhi). Tapi ora terus ora ono oksigen (tapi tidak terus lalu tidak ada
oksigen)," pungkasnya. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.