Keluarga curiga Hermanto menjadi korban tindak kekerasan, hingga akhirnya membawa jasad ke RSUD Dr Sobirin Lubuklinggau untuk keperluan visum.
Harissandi mengungkapkan, dirinya akan menindak tegas anggota yang terlibat apabila terbukti melakukan kekerasan terhadap Hermanto.
Baca Juga:
Buntut Penusukan Debt Collector Aiptu FN Dipatsus Propam
"Apabila anggota terbukti melanggar, akan kami lakukan tindakan tegas," ungkap Harissandi.
Sementara itu, anak Hermanto, Dewi Sartika, mengaku, beberapa hari sebelum kejadian saat ayahnya ditahan, dirinya sempat tidak diperbolehkan membesuk oleh penyidik.
Padahal dirinya mengantarkan makanan untuk ayahnya tersebut, hingga akhirnya dirinya memutuskan pulang.
Baca Juga:
Sabu Senilai Rp 1,8 Miliar Dimusnahkan Polres Lubuklinggau
Namun berselang beberapa jam, dirinya mendapat kabar ayahnya tersebut meninggal dunia.
"Saat dimandikan, tubuhnya banyak luka lebam, makanya kami curiga dipukuli. Kami harap para pelaku penganiaya ini ditindak tegas, kalau bisa dipecat. Kami kehilangan ayah untuk seumur hidup," ujar dia. [gun]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.