Tampak petugas PLN sedang memberikan edukasi terkait berbagai fitur pada aplikasi PLN Mobile. Kegiatan ini berlangsung dalam agenda peluncuran program Gelegar SwaCAM di Bandung, Jawa Barat, yang menghadirkan beragam aktivitas interaktif, salah satunya sosialisasi penggunaan fitur SwaCAM dan pemanfaatan aplikasi PLN Mobile secara lebih luas.
“Ternyata mudah sekali pakai PLN Mobile. Saya jadi tahu cara cek (stand) meter sendiri, beli token, sampai mengajukan pengaduan,” ujarnya.
Baca Juga:
PLN–BGN–TNI AU Resmikan Dapur Gizi di Lanud Atang Sendjaja untuk Percepat Penanganan Stunting
Direktur Retail dan Niaga PLN, Adi Priyanto, menegaskan bahwa peluncuran program ini merupakan bagian dari transformasi digital PLN yang terus dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan di seluruh Indonesia.
“Kami terus berupaya menghadirkan layanan digital sesuai kebutuhan pelanggan, salah satunya dengan fitur SwaCAM. Untuk mendorong partisipasi aktif pelanggan, kami hadirkan program Gelegar SwaCAM dengan memberikan beragam hadiah menarik bagi pelanggan yang rutin melakukan pencatatan angka meter secara mandiri dan tepat waktu,” tutur Adi.
Adi menambahkan bahwa seluruh pelanggan pascabayar yang telah terdaftar serta terverifikasi di aplikasi PLN Mobile dapat mengikuti program ini.
Baca Juga:
PLN Tegaskan Ketahanan Energi sebagai Fondasi Hilirisasi dan Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
Mekanismenya sederhana: pelanggan cukup melakukan pencatatan meter mandiri melalui SwaCAM setiap periode sesuai jadwal selama program berlangsung.
Setiap satu ID Pelanggan yang berhasil melakukan catat meter mandiri akan memperoleh satu kupon Gelegar SwaCAM.
Untuk pemerataan kesempatan, satu akun PLN Mobile dapat melakukan pencatatan maksimal empat kali menggunakan ID Pelanggan berbeda.