5. Kontribusi pekerjaan untuk tujuan perusahaan
Setiap karyawan perlu untuk merasa terhubung dan percaya bahwa mereka adalah bagian dari upaya besar dalam memajukan perusahaan.
Baca Juga:
Dituduh Ngobrol saat Kerja, Pegawai SPBU di Jakpus Dikeroyok Pelanggan
Keterlibatan karyawan dalam mendiskusikan relevansi pekerjaannya hingga dapat berkontribusi untuk perusahaan merupakan faktor yang membuat pekerja merasa dihargai dan loyal dengan perusahaan.
Pada sebuah riset yang dilakukan Society for Human Resources Management (SHRM) terhadap karyawan.
Para pekerja membutuhkan pengakuan dan penghargaan atas apa yang sudah mereka lakukan untuk perusahaan.
Baca Juga:
Soal Penahanan Ijazah Karyawan, Kemenkumham Nilai Perlu Regulasi Isi Kekosongan Hukum
Kurangnya apresiasi dari perusahaan dapat menjadi alasan karyawan pergi mencari perusahaan lain yang lebih menghargai mereka.
6. Kondisi keuangan perusahaan yang tidak stabil
Sejumlah masalah keuangan seperti penjualan yang selalu menurun, PHK (pemutusan hubungan kerja), gaji terlambat, pembekuan perekrutan, kompensasi, tunjangan, hingga perubahan kebijakan yang terkait kondisi keuangan membuat karyawan merasa khawatir.