WahanaNews.co | China gempar ketika seorang pria membentangkan spanduk berisi protes terhadap Presiden Xi Jinping di jembatan di Beijing.
Keberanian pria yang kemudian dijuluki "Manusia Jembatan" itu menjalar ke warga China lain, terutama anak muda.
Baca Juga:
Hubungan Politik dan Ekonomi Indonesia-China
Para generasi muda itu lantas menggencarkan "revolusi toilet". Mereka mencoret pintu bilik toilet dengan slogan-slogan anti-pemerintah.
Lantas, siapa sebenarnya Manusia Jembatan ini?
Hingga saat ini, identitas pasti pria itu belum diketahui. Ia hanya dikenal dengan julukan Manusia Jembatan.
Baca Juga:
CIA Datangi Prabowo di AS, Ada Apa di Balik Pertemuan Misterius dengan Presiden Indonesia?
Manusia Jembatan itu menarik perhatian pekan lalu, ketika ia membentangkan spanduk berisi slogan anti-rezim Xi Jinping di Jembatan Sitong, di dekat Universitas Haidan, Beijing.
Memakai baju pekerja konstruksi berwarna jingga, ia dengan santai melenggang di atas jembatan. Namun kemudian, ia membentangkan dua kain putih besar dengan coretan berwarna merah.
"Berdemonstrasilah di sekolah dan tempat kerja. Gulingkan diktator dan pengkhianat Xi Jinping! Kami mau makan. Kami mau kebebasan. Kami mau memilih!" demikian tulisan di salah satu spanduk tersebut.