WahanaNews.co, Jakarta – Pernyataan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu yang menolak Palestina Merdeka, dirspons Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi).
"Saya menentang keras pernyataan Perdana Menteri Israel Netanyahu mengenai tidak adanya masa depan, two state solution, solusi dua negara," kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Jumat (26/1/2024) melansir CNN Indonesia.
Baca Juga:
Hamas Bebaskan Sandera, Israel Malah Tunda Pelepasan Tahanan Palestina
Dia kemudian berujar, "Pernyataan itu sama sekali tidak dapat diterima."
Solusi dua negara merupakan kerangka perdamaian Israel dan Palestina yang disepakati komunitas internasional untuk mendirikan dua negara yang berdampingan, saling menghormati, saling menghargai, dan saling mengakui kedaulatan masing-masing.
Di kesempatan itu, Jokowi juga mengutuk serangan Israel ke kamp pengungsi yang berada di Khan Younis, Gaza.
Baca Juga:
Indonesia Salip Israel dalam Peringkat Militer Dunia, Begini Perbandingannya
Lebih lanjut, dia mengatakan banyak tindakan Israel di Palestina yang melanggar hukum internasional.
Pekan lalu, Netanyahu blak-blakan menolak kedaulatan Palestina. Dia menyebut kedaulatan Palestina untuk menguasai Tepi Barat tidak sesuai dengan kebutuhan Israel untuk memiliki kontrol keamanan atas semua wilayah di sebelah barat Sungai Yordan.
Di kesempatan terpisah, Netanyahu juga mengatakan Israel harus mempertahankan kontrol keamanan Gaza dan memastikan tak ada apapun yang mengancam negara Zionis itu.