WahanaNews.co | Singkong kerap dijadikan bahan camilan atau terkadang sebagai pengganti nasi.
Namun, apakah kamu tahu manfaat singkong untuk kesehatan?
Baca Juga:
BRIN: Produksi Singkong Belum Memadai untuk Bahan Baku Energi Terbarukan
Singkong ternyata mengandung sederet nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh. Simak penjelasan berikut.
Fakta nutrisi singkong
Mengutip Healthifyme, dalam 100 gram singkong matang mengandung fakta nutrisi sebagai berikut:
Baca Juga:
Indonesia Berhasil Amankan Konsesi Akses Pasar Singkong ke Inggris Pasca-Brexit di WTO
Kalori: 191
Serat: 2 gram
Karbohidrat: 40 gram
Lemak: 3 gram
Protein: 1,5 gram
Lemak tak jenuh tunggal: 0,908 gram
Natrium: 205 miligram
Gula: 1,67 gram
Serat makanan: 1,8 gram
Singkong yang merupakan golongan palawija juga mengandung vitamin C. Dalam 100 gram singkong, bisa mengandung 20,6 miligram vitamin C. Ini merupakan 20 persen dari angka kebutuhan gizi (AKG).
Umbi-umbian ini sangat tinggi kalium. Selain itu, singkong juga mengandung sebagian besar vitamin B (kecuali B12), vitamin A, magnesium, selenium, kalsium, dan zat besi.