WahanaNews.co | Sebanyak 11 petugas hotel di Bali dikarantina meskipun hasil tes menyatakan negatif Covid-19.
Kesebelas petugas hotel tersebut diketahui sempat kontak erat dengan pasien Omicron asal Surabaya.
Baca Juga:
Kerap Disangka Flu Ringan, Ini Tanda-tanda Omicron BA.4-BA.5
"Hasil swab kontak erat kasus Omicron Surabaya yang riwayat wisata ke Bali, semua negatif," kata Sekretaris Satgas Covid-19 Provinsi Bali Made Rentin, Senin (3/1/2022).
Rentin menuturkan, semua yang sudah menjalani tes swab akan menjalani karantina selama lima hari ke depan.
"Dan nanti hari kelima dilakukan tes PCR lagi atau exit test," ucapnya.
Baca Juga:
Presiden Jokowi Minta Waspadai Kasus Omicron B1.4 dan BA.5 di Indonesia
Rentin menjelaskan, selain 11 orang petugas hotel kontak erat, Satgas Covid-19 Bali juga melakukan tes terhadap Warga Negara Asing (WNA) asal Rusia yang sempat melakukan kontak dengan petugas hotel.
WN Rusia yang terdiri dari ayah, ibu, dan anak tersebut juga menunjukkan hasil swab PCR negatif.
"Hasil swab WNA Rusia beserta kontak erat karyawan vila, semua negatif," kata dia.