Proyek Jalan Tol Balikpapan-Samarinda
atau Tol Balsam bakal rampung 100 persen pada tahun ini.
Hal tersebut disampaikan Kepala Balai
Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah XII
Kalimantan Timur, Junaidi.
Baca Juga:
Baru Dibangun, UU IKN Alami Perombakan
Pekerjaan fisik Seksi I di Km 13,
Samboja sepanjang 22,03 Km dan Seksi V Km 13 - Manggar 11,09 Km, mendekati rampung.
Penerbitan sertifikat uji laik fungsi
ditarget keluar sebelum Tol Balsam dioperasikan secara menyeluruh.
Setelah itu, akan kembali dilakukan
uji coba hingga nantinya Tol trans Kalimantan itu diresmikan oleh Presiden Jokowi, yang rencananya diharap bersamaan
dengan ground-breaking IKN di Kabupaten PPU pada 17 Agustus mendatang.
Baca Juga:
Keren! Jalan Arteri di IKN Bisa Didarati Pesawat
"Jadi ada groundbreaking Ibu Kota Negara, sekaligus peresmian Tol untuk Seksi
I dan V," ujarnya.
Berdasar keterangan yang dihimpun,
ruas jalan pada Seksi V Tol Balsam bahkan telah rampung 100 persen.
Progresnya, saat ini, hanya tinggal merapikan saja.