Misalnya, distribusi set top box (STB) gratis hingga kesiapan infrastruktur siaran televisi digital sebagai pengganti siaran TV analog. Walau belum ada tanggal pastinya, pemirsa televisi di wilayah Bandung, Semarang, dan tujuh wilayah lainnya seperti disebut di atas untuk bersiap-siap menyongsong ASO.
Untuk mengetahui apakah TV sudah mendukung siaran digital atau belum, bisa melalui pengecekan manual. Selengkapnya seperti dalam artikel berikut ini:
Baca Juga:
Masyarakat Penajam Paser Utara Diimbau Bijak Gunakan Media Sosial Hindari Jeratan UU ITE
Masyarakat pun bisa mengecek apakah Smart TV dan Android TV mereka mendukung siaran digital atau belum melalui halaman resmi Kementerian Kominfo di siarandigital.kominfo.go.id.
18 wilayah layanan sudah lakukan ASO
Hadir dalam konferensi pers yang sama, Ketua Tim Komunikasi Publik Migrasi TV Digital, Rosarita Niken Widiastuti mengatakan bahwa ada 18 dari total 112 wilayah layanan yang sudah dimatikan siaran TV analognya, dan sepenuhnya beralih ke siaran TV digital.
Baca Juga:
Agar Elon Musk Buka Kantor X di RI, Kominfo Atur Strategi
Dari 18 wilayah, ada empat wilayah layanan yang sudah melakukan analog switch off (ASO) pada 30 April lalu. Keempat wilayah layanan tersebut meliputi:
1. Nusa Tenggara Timur-3 : Kabupaten Timor Tengah Utara
2. Nusa Tenggara Timur-4 : Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka