Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia) melalui program Urban Nexus fase 2 berkolaborasi dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Depok menggelar Festival Aksi Green Community Influencer Kota Depok 2024. Acara ini memberikan kesempatan bagi kaum muda dan komunitasnya untuk mempromosikan kegiatan ramah lingkungan melalui berbagai implementasi aksi kreatif di Kota Depok, Ahad (9 Juni 2024),
Wakil Walikota Depok, Imam Budi Hartono, dalam sambutan pembukaannya mengapresiasi aksi-aksi nyata yang dilakukan kaum muda dalam mengelola sampah, khususnya di lingkungannya yakni Kota Depok.
Baca Juga:
Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, FKPPI Sumur Bandung Persiapkan Aksi Bebersih Di Taman Musik
"Saya bersyukur hari ini dikumpulkan kaum muda agar sadar terhadap lingkungan. Ini keren banget! Akan ada Indonesia emas 2045, yang akan menghadirkan generasi sadar lingkungan. Kalau generasinya hebat, sadar lingkungan, Indonesia akan menjadi negara maju," terangnya.
Imam menambahkan, ke depannya duta-duta lingkungan yang hadir di Festival Aksi Green Community Influencer Kota Depok 2024 dapat mempengaruhi sekitarnya agar dapat turut menjaga lingkungan.
External Communication Coordinator Hesti Widianingtyas
Baca Juga:
Penjabat Gubernur Sulbar Ajak Warga Mamuju Pertahankan Kebersihan Lingkungan
"Saya berharap ini bisa menular ke kaum muda lain, cinta kepada lingkungan kita tidak sebatas ucapan saja, tapi juga dengan tindakan dan perilaku kita sehari-hari," pungkas Imam.
Maulinna Utaminingsih, Project Manager Urban Nexus Plan Indonesia, mengatakan kaum muda sebagai generasi mendatang bisa berpotensi menghasilkan sampah. Tapi mereka juga bisa menjadi penggerak dan memberikan pengaruh baik dalam pengelolaan sampah.
"Untuk itu kami memberikan peluang kepada komunitas muda di Kota Depok untuk terlibat dalam kampanye pengelolaan sampah. Harapannya praktik baik ini dapat disebarluaskan. Aksi-aksi ini terlihat kecil tapi saya rasa akan sangat berdampak jika dilakukan secara berkesinambungan, dengan dukungan banyak pihak,” jelasnya.