Dia juga dikenal sebagai pemilik PT Refined Bangka Tin (RBT), yang saat ini terlibat dalam kasus dugaan korupsi PT Timah.
Sebelum kasus korupsi PT Timah ini, RBS telah beberapa kali terlibat dalam kasus yang melibatkan petinggi Polri. Dia pernah terlibat dalam kasus hukum yang melibatkan Ferdy Sambo dan anak buahnya, mantan Karo Paminal Propam Polri Brigjen Hendra Kurniawan.
Baca Juga:
Beberapa Aset Milik Hendry Lie Tersangka Kasus PT Timah Sudah Disita Kejagung
Hendra menggunakan jet pribadi bersama anak buahnya untuk pergi ke kediaman keluarga almarhum Brigadir Josua di Jambi atas perintah Irjen Ferdy Sambo pada Senin (11/7/2023) lalu.
Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso, menyatakan berdasarkan penelusuran yang dilakukan, pesawat pribadi yang digunakan oleh Hendra adalah Jet T7-JAB.
Dia menduga pesawat jet pribadi yang digunakan oleh Hendra adalah milik Robert Bonosusatya atau RBT alias Bong.
Baca Juga:
Terseret Kasus Korupsi Timah Rp 300 Triliun, Bos Sriwijaya Air Ditangkap Kejagung
"Dalam catatan IPW dia adalah Ketua Konsorsium Judi Online Indonesia yang bermarkas di Jalan Gunawarman, Jakarta Selatan, yang hanya berjarak 200 meter dari Mabes Polri," ujarnya dalam keterangan tertulis, dikutip dari CNN Indonesia, Selasa (2/4/2024).
Robert membantah tudingan IPW soal penyedia jet pribadi untuk Hendra, serta mengaku tak punya jet pribadi.
"Tidak benar itu, tidak benar sama sekali. Bukan saya, mana ada saya jet pribadi," kata Robert, mengutip CNN Indonesia, Selasa (2/4/2024).