WahanaNews.co | Muhaimin Iskandar alias Cak Imin Ketua umum PKB akan temui Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Istana Wapres, Jakarta, Senin (15/5/23) sore.
"Akan silaturahim ke kiai Ma'ruf Amin, Wapres di Istana Wapres," kata Waketum PKB Jazilul Fawaid dalam keterangannya.
Baca Juga:
Peran Anwar Usman di Sengketa Pilkada 2024 Masih Dipertimbangkan MK
Jazilul mengatakan pertemuan dengan Ma'ruf sekadar silaturahmi dan halalbihalal. Ia juga mengatakan nantinya Cak Imin akan meminta nasihat Ma'ruf menghadapi Pilpres.
"Pertemuan nanti Gus Muhaimin minta nasihat dari Kiai Ma'ruf terutama dalam hadapi pemilu, khususnya Pilpres," kata dia.
Belakangan ini Cak Imin kerap menyambangi kediaman para mantan wakil Presiden. Ia sempat mengunjungi kediaman mantan Wapres Hamzah Haz pada Kamis (11/5) lalu.
Baca Juga:
Jokowi Berikan Apresiasi kepada KPU atas Kerja Keras Sukseskan Penyelenggaraan Pilpres dan Pileg Tahun 2024
Sebelumnya, CakIminsempat bertemu mantan Wapres Jusuf Kalla (JK) di Jalan Brawijaya Raya 6, Jakarta Selatan, Sabtu (6/5) malam lalu.
Nama Cak Imin belakangan ini santer masuk bursa calon wakil presiden di Pilpres 2024. Partai besutannya, PKB dan Gerindra bahkan telah membentuk koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) untuk maju Pilpres.
PKB belakangan ini sudah menyatakan dukungan bagi Ketum Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres. Namun, posisi cawapres sampai saat ini belum resmi ditentukan.[eta/CNN]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.