Sebagai informasi, Thomas Djiwandono dipilih menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia melalui rapat paripurna DPR RI yang digelar di Jakarta pada Selasa (27/1/2026).
Dengan penunjukan tersebut, Thomas resmi melepas jabatannya sebagai Wakil Menteri Keuangan dan hingga kini posisi yang ditinggalkannya masih belum terisi.
Baca Juga:
Bahlil Teratas Daftar Reshuffle, CELIOS Rilis Evaluasi Kinerja Kabinet
Di sisi lain, muncul pula celetukan mengenai kemungkinan Wakil Ketua Komisi I DPR RI Budisatrio Djiwandono merapat ke jajaran eksekutif, sebagaimana disampaikan Ketua Komisi I DPR RI Utut Adianto dalam rapat di DPR RI, Senin (26/1/2026).
Menanggapi hal itu, Budisatrio Djiwandono menegaskan dirinya saat ini masih fokus menjalankan tugas sebagai pimpinan Komisi I DPR RI.
"Nggak tahu, makanya tanyakan pada Pak Utut, tugas kita tetap sekarang di Komisi I," kata Budisatrio di kompleks parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (27/1/2026).
Baca Juga:
Keppres Terbit, Prabowo Resmi Ganti Kepala Bapanas dan Tugaskan Amran Sulaiman Amankan Swasembada
[Redaktur: Angelita Lumban Gaol]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.