WahanaNews.co | Susunan jabatan dan kepangkatan Perwira Tinggi (Pati) TNI tercantum dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 66 Tahun 2019 tentang Susunan Organisasi Tentara Nasional Indonesia.
Berdasarkan Perpres ini setidaknya ada 371 struktur jabatan dan kepangkatan yang ada di TNI, yang tersebar di Mabes TNI, TNI AD, TNI AL dan TNI AU.
Baca Juga:
Kapuspen TNI Bantah Perwiranya Jadi Beking Tersangka Perundungan Anak SMA di Surabaya
Mengutip dari laman resmi TNI, tni.mil.id, Mayor Jenderal atau Mayjen adalah pangkat perwira militer pada golongan perwira tinggi.
Berada satu tingkat di atas Brigadir Jenderal atau Brigjen, dan satu tingkat di bawah Letnan Jenderal atau Letjen.
Pangkat Mayjen digunakan sebagai pangkat perwira tinggi berbintang dua.
Baca Juga:
Skandal Judi Online: 4.000 Prajurit TNI Kena Sanksi, Danpuspom Beri Peringatan Keras
Pangkat ini digunakan oleh TNI-AD dan korps Marinir TNI-AL.
Pada TNI-AD, pangkat Mayjen biasanya dipakai dalam jabatan Panglima Kodam, serta jenjang setara lainnya.
Sedangkan Korps Marinir TNI-AL, pangkat ini merupakan pangkat tertinggi yang bisa diraih oleh anggota Korps Marinir.
Dengan pengecualian pangkat yang diberikan secara khusus.
Melansir dari laman TNI AD, berikut adalah pemegang pangkat Mayor Jenderal TNI AD.
Di antaranya sebagai berikut:
1. Asops Kasad: Mayjen TNI Ainurrahman
2. Aslat Kasad: Mayjen TNI Harianto
3. Aspers Kasad: Mayjen TNI Wawan Ruswandi
4. Aslog Kasad: Mayjen TNI Saiful Rachiman
5. Aster Kasad: Mayjen TNI Achmad Marzuki.
Brigadir Jenderal atau Brigjen adalah pangkat perwira di golongan perwira tinggi yang terendah.
Pangkat ini di bawah pangkat Mayor Jenderal atau Mayjen.
Sama halnya dengan pangkat Mayjen, pangkat Brigjen dipakai oleh TNI AD dan TNI AL atau Korps Marinir.
Untuk saat ini, posisi Brigjen TNI AD diisi oleh Brigjen TNI Ardiheri.
Urutan pangkat TNI AD dari tertinggi hingga terendah adalah Jenderal, Letnan Jenderal, Mayor Jenderal atau Mayjen, Brigadir Jenderal atau Brigjen, Kolonel, Letnan Kolonel, Mayor, Kapten, Letnan Satu, Letnan Dua, Pembantu Letnan Satu, Pembantu Letnan Dua, Sersan Mayor, Sersan Kepala, Sersan Satu, Sersan Dua, Kopral Kepala, Kopral Satu, Kopral Dua, Prajurit Kepala, Prajurit Satu, dan terakhir Prajurit Dua.
Sementara pangkat TNI AL Korps Marinir dari tertinggi ke terendah secara berurutan adalah sama dengan urutan kepangkatan pada TNI AD. [gun]